Sudin KPKP Jakbar Sosialisasikan Tata Cara Pemeliharaan HPR
Sebanyak 50 pelajar setingkat SMA dan guru pendamping mengikuti kegiatan sosialisasi tata cara pemeliharaan Hewan Penular Rabies (HPR) yang diselenggarakan Suku Dinas Ketahanan Pangan, Kelautan, dan Pertanian (Sudin KPKP) Jakarta Barat di Ruang Rapat kantor Kecamatan Kalideres, Rabu (27/9).
“Sosialisasi ini dalam rangka menyambut peringatan Hari Rabies sedunia
Kepala Sudin KPKP Jakarta Barat, Novy C Palit mengatakan, kegiatan diikuti siswa dan guru pendamping dari SMAN 33, 56, 84, 94, 95, dan 96 Jakarta. Kemudian siswa SMKN 42, 53, 72, dan 73 Jakarta.
“Sosialisasi ini dalam rangka menyambut peringatan Hari Rabies sedunia yang diperingati setiap tanggal 28 September,” ujar Novy.
Warga Pulau Kelapa Disosialisasikan Larangan Bakar SampahDikatakan Novy, dalam sosialisasi ini dihadirkan narasumber yakni drh Widiastuti dari Persatuan Dokter Hewan Indonesia cabang DKI Jakarta.
Materi yang disampaikan yakni tata cara memelihara HPR seperti, anjing, kucing, kera, dan musang. Kemudian diberikan pula materi tentang pengendalian dan pencegahan penyakit rabies di Jakarta Barat, serta soal pemberian vaksinasi rabies bagi HPR.
“Dengan sosialisasi ini diharapkan para peserta jadi lebih mengerti tentang penyakit rabies dan cara pencegahannya,” tandasnya.